Minggu, 30 September 2012

GNOME 3.6 Sudah Dirilis

Gnome 3 sejak pertama kali dirilis cukup banyak menyita perhatian dan kritikan dan bahkan sampai  sekarang. Terlepas dari itu proyek GNOME pada tanggal 26 September 2012 bangga bisa mempersembahkan GNOME 3.6 sebagai update ketiga untuk seri Gnome 3.0, sejak pertama kali dirilis  pada bulan April 2011.  Pada versi terbaru Gnome 3.6 banyak mengalami  penambahan fitur, aplikasi yang diperbaharui dan perbaikan yang signifikan dalam pengalaman pengguna dan tentu saja perbaikan bug yang ada. 
Gnome 3.6 sudah siap dan akan diadopsi para mitra untuk dimasukkan dalam rilis mendatang distribusi mereka. Bahkan Robyn Bergeron sebagai Leader Fedora Project sangat antusia dan yakin pengguna Fedora akan menikmati pengalaman yang lebih sebagai hasil dari kerja yang dilakukan oleh komunitas GNOME. Begitu juga Distinguished salah satu Engineer SUSE menyukai terhadap peningkatan LibreOffice, perhatian terhadap detail dan tampilan dengan theme baru GTK+. Gnome 3.6 juga menerima pujian dari Michael Meeks tokoh terkenal dunia Free Software yang menyatakan  GNOME 3.6 tersedia lebih kuat dan lebih mudah untuk digunakan sebagai desktop dan enterprise.
Fitur-fitur yang dimasukkan kedalam GNOME 3.6 :
  • Perubahan besar pada Notifikasi: didesain ulang , lebih pintar serta twek lainnya
  • Overview kegiatan serta tata letaknya ditingkatkan
  • Lock screen yang baru dengan tampilan yang menarik ketika dalam eadaan terkunci.
  • Akun Online mendukung Microsoft Exchange, Facebook dan Windows Live
  • Banyak perubahan pada System Setting dengan desain ulang
  • Banyak aplikasi Gnome yang mengalami peningkatan seperti aplikasi Web, Empathy, Disk Usage Analyzer, Disk and the Front Viewer. Peningkatan pada aplikasi Web
  • Memasukkan aplikasi Boxes untuk menggunakan sistem remote dan mesin virtual 
  • dan masih banyak lagi :)

 Via : Gnome


0 komentar

Posting Komentar